Dosen Ikom UIN Alauddin Adakan Pengabdian Masyarakat di Bissoloro

  • 04 Desember 2018
  • 03:59 WITA
  • Admin IKOM
  • Berita

Dalam rangka mewujudkan tri dharma perguruan tinggi, dosen jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, UIN Alauddin Makassar mengadakan pengabdian masyarakat, Rabu (14/09/2018).

 

Kegiatan ini menggandeng Pondok Pesantren Darul Fallah Unismuh Makassar di Bissoloro, kabupaten Gowa.

Kegiatan yang dihadiri sekitar 40 siswa pondok tersebut, berupa literasi media yang bertema pemanfaatan medsos secara bermartabat.

Kepala sekolah pesantren Darul Fallah menyatakan bahwa kegiatan tersebut sangat penting, di mana siswa pesantren biasanya paling rentan dalam pemakaian media sosial ketika mereka pulang ke rumah.

“Makanya mereka harus dibekali bagaimana caranya menggunakan media sosial yang seharusnya,” ujarnya ketika ia menyambut tim dosen dari UIN.

Kehadiran media sosial benar-benar bisa membentuk perilaku manusia termasuk siswa. Mestinya pengguna media harus mengetahui rambu-penggunaan media sosial.

“Karena media bisa saja memudahkan kehidupan seseorang atau malah sebaliknya. Olehnya itu memang diharuskan ada literasi media,” ujar Arham Selo, narasumber yang memiliki backround dinas pendidikan.

Kegiatan itu juga sekaligus dirangkaikan dengan penandatanganan MoU.

 (Sumber :https://www.portalmakassar.com/dosen-ikom-uin-alauddin-adakan-pengabdian-masyarakat-di-bissoloro/?fbclid=IwAR0o-Q9x1_drXfdFV4JgT4a8uj1eZZO5Wn_LlMGHU47m1miDPXg6NlNaLGs )